Solusi Banjir, Pemkot Samarinda Rencanakan Pembangunan Rumah Jabatan Kajati Kaltim di Perumahan Villa Tamara

Swaraetam.com, Samarinda – Kondisi rumah jabatan (rujab) Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Timur (Kajati Kaltim) di Jalan Juanda, Samarinda, dinilai sudah tidak representatif lagi. Meskipun rujab sebelumnya terletak di lokasi strategis, namun kawasan tersebut sering kali terkena banjir.

Bahkan lintasan kendaraan yang padat ini juga kerap kali di lalui muatan besar, sehingga membuat kondisi rujab dinilai tak nyaman lagi.

Atas hal tersebut, Walikota Samarinda Andi Harun kemudian meresmikan rujab Kejati Kaltim di Perumahan Villa Tamara Jl A Wahab Syahrani Blok J Gn Kelua pada Sabtu (17/2/2024).

“Mengenai rujab itu bergetar kalau ada truck lewat, bahkan selalu terjadi backwater dilokasi tersebut,” ungkap Andi Harun (17/2/2024).

Rujab inipun diresmikan sebelum masa purna tugas Kejati Kaltim, Hari Setiyono.

“Awalnya dari perbincangan santai. Akhirnya saya diijinkan untuk berbuat, dan mereka berkenan Pemkot membangunkan rujab bagi Kajati,” ujarnya.

Sementara itu, Hari menjelaskan bahwa Kajati sebelumnya telah mengkomunikasikan kebutuhan akan rujab baru, dan Andi Harun pun kemudian mengambil langkah untuk menindaklanjutinya.

“Di era saya ini, ada pembicaraan santai sebelumnya dan rupanya Pemkot Samarinda menghibahkan lahan di sini (Perum Villa Tamara). Kami menganggap lahan ini cocok sebagai rujab Kejati Kaltim,” ungkap Hari.

Pihaknya sangat berterima kasih kepada Pemkot Samarinda, terutama karena sinergi lintas Forkopimda baik dari tingkat provinsi maupun kota, yang dilakukan tanpa adanya ego sektoral.

“Apalagi ke depan Kaltim akan menjadi IKN. Karena kita ibu kota provinsi, tentu harus mengimbanginya,” imbuhnya.

Berbeda dengan rujab sebelumnya, Hari menyebutkan bahwa rujab yang baru ini memiliki luas 1400 meter persegi dan mengadopsi model bangunan yang mengikuti kearifan lokal. Rujab ini diklaim lebih nyaman dan terletak pada posisi yang lebih tinggi.

“Mudah-mudahan rujab ini membawa berkah tidak hanya bagi saya, tetapi juga bagi pengganti saya setelahnya,” pungkasnya.




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *