Pemkab Kukar Terapkan GEMA Idaman di Lingkungan ASN

Swaraetam.com, Tenggarong – Dalam rangka mewujudkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul, berdaya saing, berakhlak mulia, dan mandiri, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) terus berupaya mengoptimalkan Program Gerakan Etam Mengaji (GEMA) Idaman.

Tidak hanya diimplementasikan di dunia pendidikan, Program Gerakan Etam Mengaji (GEMA) yang juga tertuang dalam Peraturan Daerah (Perda) Nomor 04 Tahun 2021 ini terus didorong agar dapat direalisasikan oleh kalangan Aparatur Sipil Negara (ASN).

Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Kukar, Sunggono. Ia juga menghimbau kepada seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Kukar agar dapat menjalankan program ini di masing-masing dinas tanpa terkecuali.

Karena menurutnya, Peraturan Daerah tersebut diciptakan untuk ditaati oleh seluruh kalangan, termasuk seluruh ASN di lingkungan Pemkab Kukar.

“Jadi bukan hanya yang Muslim membaca Al-Qur’an, tapi dalam Perda tersebut adalah membaca kitab suci agama masing-masing,” sebutnya, Jumat (27/6/2024).

Bahkan, Sunggono juga turut meminta para kepala dinas (Kadis) untuk mempersiapkan jadwal pelaksanaan kegiatan GEMA secara rutin, seperti di pagi hari atau setelah Zuhur/istirahat siang. Ia menyarankan agar para ASN mengisi waktu istirahat dengan membaca kitab suci sesuai agama dan keyakinannya masing-masing.

“Tolong kepada seluruh ASN untuk menyiapkan jadwal pelaksanaan GEMA ini. Khusus sekretariat saya minta mulai awal bulan Juli nanti sudah siap,” tandasnya.

(Adv/Kominfo Kukar)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *